Senin, 21 September 2015

Ruhut: Novanto Cs ke Luar Negeri, Pemilihan Capim KPK Tertunda, Lucu!



 Agen13 "Agenda 3 orang pimpinan DPR ke Arab Saudi menuai kritik dari politisi Partai Demokrat Ruhut Sitompul. Menurut Ruhut, gara-gara Novanto cs ke Arab Saudi, surat Presiden tentang calon pimpinan KPK belum juga dibawa ke rapat paripurna.

Daftar 8 nama calon pimpinan KPK itu sudah diterima pimpinan DPR dari Presiden Joko Widodo sejak Senin (14/9) lalu. Namun, surat itu belum bisa diproses karena harus melalui rapat paripurna lebih dahulu.

"Dua minggu belum ada paripurna, padahal pimpinan DPR equal semuanya. Lucu, dia pergi nggak ada paripurna," ucap Ruhut kepada wartawan di gedung DPR, Jakarta, Selasa (22/9/2015).

Menurut Ruhut, jika 3 pimpinan DPR yaitu Novanto, Fadli Zon dan Fahri Hamzah sedang ke luar, maka seharusnya tetap digelar rapat paripurna. Taufik Kurniawan atau Agus Hermanto bisa menjadi pimpinan rapat paripurna. Agendanya, mengumumkan surat masuk dari Presiden.

"Dua minggu surat Presiden dianggurin, padahal awal Desember harus sudah ditetapkan. Kita Oktober sudah reses, kalau ditunda ke November kelamaan," ujarnya.

Ruhut mengatakan, setelah dibacakan di paripurna, surat Presiden tentang 8 nama capim KPK itu akan dibawa ke Komisi III untuk digelar fit and proper test. Komisi III akan memilih 5 nama dari 10 calon, 2 calon lain sudah lebih dulu ditetapkan.

"Kita mau September, paling nggak Oktober. Kalau lihat begini gua takut reses dulu," ujar anggota komisi III DPR itu.

"Kita kira sudah pulang dari Amerika, sudah. Tahunya ke Arab Saudi. Kalau besok lanjut diundang Ratu Wilhelmina bagaimana? Emang bisa dipastikan (tak ada agenda ke luar lagi -red)?" ucapnya menyindir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Comments System

Disqus Shortname